Dalam benak kita mungkin membayangkan keberuntungan adalah seperti durian runtuh. Begitu banyak, besar dan mengejutkan. Tetapi banyak para alumni SEFT, yang mengalami banyak keberuntungan dalam skala kecil. Misalnya, mendapatkan tempat parkir dengan mudah atau sesuai keinginan. Mendapatkan paket liburan gratis. Juga sejumlah keberuntungan kecil yang cukup membuat dua ujung sisi bibir kita tertarik ke atas alias tersenyum.

Soal liburan gratis, dialami oleh Edi Abu Marwa Junaedi, alumni pelatihan SEFT angkatan ke enam. Waktu itu hari minggu. Lelaki ini sangat ingin mengajak keluarganya berlibur. Dan ketika bangun pagi dia menggunakan cara SEFT atau biasa disebut deepSEFT.

“Siangnya sekitar jam 12 saya dapat kabar ada liburan gratis ke Puncak atau pantai Anyer. Dan karena saya memang pingin ke Anyer, ya akhirnya kami sekeluarga langsung berangkat. Lumayan, gratis,” kisahnya ceria.

Pengalaman keberuntungan lain juga dituturkan ibu Melya, alumni SEFT seangkatan dengan pak Edi. Suatu hari ketika sedang bepergian ke suatu tempat, mendapatkan dua keberuntungan sekaligus. Yakni mendapatkan tempat parkir yang pas dan menemukan lokasi seperti ada yang menun tun. Sehingga mudah mendapatkannya. Ini diperoleh tanpa deepSEFT, tapi hanya dengan mulai menerapkan prilaku – prilaku yang selalu dilakukan orang orang beruntung.

Keberuntungan mendapatkan tempat parkir seperti yang diinginkan ternyata bukan hanya dialami bu Melya. Karena hampir setiap angkatan pelatihan, ada saja yang membawa cerita keberuntungan serupa.

Kisah berikut ini mungkin tidak jauh berbeda. Masih sekitar jalan raya. Kali ini cerita Dina Serly – salah satu staf LoGOS Institute. Ketika naik bis menuju kantor Menpora untuk memenuhi panggilan wawancara, merasakan bus yang ditumpangi berjalan sangat lambat. Lalu menggunakan cara SEFT dan hasilnya cukup menenangkan. Hanya setengah jam, bus itu sudah sampai tujuan. Dan Dinapun lega, melenggang dengan tenang dan siap wawancara.

Soal kebut - kebutan dan menginginkan perjalanan dalam waktu singkat, pak Hendro, yang coba menerapkan metode SEFT juga pernah mengalami. Dan cukup membuatnya tercengang. Bayangkan saja, waktu tempuh Depok – Tanjung Priok yang seharusnya tiga jam, bisa ditembus hanya dengan satu jam perjalanan.

Semua keberuntungan ini pastilah tidak terlepas dari campur tangan Sumber keberuntungan Sejati, Tuhan Yang Maha Besar (may)

0 komentar